Menu

Mode Gelap
Langkah Pencegahan Perundungan dan Kekerasan di Sekolah, Dosen PGSD UNISNU Jepara Gelar Workshop UNISNU Gelar ECoBESC 2024, Rektor : “Transformasi Ekonomi Digital menawarkan Peluang Besar bagi Generasi Muda” Rawon Ansor Tahunan Serius Perkuat Kaderisasi dan Penguatan Kemandirian Ekonomi Kader Hari Santri Nasional 2024, Ini Pesan dan Harapan Rais Syuriah PCNU Hingga Pj Bupati Jepara  Baznas Jepara Salurkan 400 Paket Sembako untuk Cegah Stunting

Esai · 15 Agu 2023 05:03 WIB ·

Garam : “Misi Suci” Yang Sering Terkapitalisasi!


 Garam : “Misi Suci” Yang Sering Terkapitalisasi! Perbesar

nujepara.or.id – Konon garam yang kita konsumsi sehari-hari ini adalah merupakan sedekahnya Nabiyulloh Ibrohim Alaihissalam semenjak kurun beliau hingga sekarang, ila Yaumil qiyamah!

Sampai Hari Kiamat Kelak! (Karena yang berkisah adalah Syaikh Nawawi bin Umar al-Bantani Al-Jawi : tsumma Al-Makky, di dalam Risalah Qomi’ut-Tughyannya, maka kata “konon” di atas kuranglah “pantas”, dan kita yakini saja akan ihwal kebenarannya)

Alkisah, diriwayatkan bahwa sosok nabi yang begitu terkenal akan kedermawanannya (sakho’) adalah Nabiyulloh Ibrahim ‘AS. Beliau begitu masyhur dalam menyempurnakan akan “hidangan” dan “suguhan” kepada tamu-tamu. Sangatlah pemurah!

Sehingga suatu kali dalam munajatnya kepada Allah, Nabi Ibrahim AS tak segan-segan memohon supaya bisa bersedekah kepada seluruh umat manusia sampai akhir zaman. (Aneh dan musykil dalam pandangan dan logika insan!

Sehingga satu suara pun mengingatkan kepada Ibrahim AS : “Hai Ibrahim, bagimana itu mungkin?”) Makan dengan yakin, Nabiyulloh Ibrahim pun semakin mempertegas apa yang menjadi “himmahnya”

“Aduhai Tuhanku! Bukankah Engkau adalah Tuhan yang maha kuasa atas segala sesuatu?”

Zat Kafur (Elemen Garam) Maka Allah mengabulkan do’a Nabiyulloh Ibrahim AS dan mengutus Malaikat Jibril AS supaya mengambil “Zat Kafur” yang berwarna putih dari surga untuk ditaburkan di lautan yang pada akhirnya zat Kafur itulah yang menjadi elemen garam.

(Berikut sekian manfaatnya bagi kesehatan tubuh manusia) Garam adalah benar-benar sedekah Nabiyulloh Ibrahim AS yang dengannya beliau semakin lengkap dikenang sepanjang zaman seperti doanya yang ingin menjadi: ‘Lisana shidqin fil-akhirin” (Dikenang dan dipersepsikan bagus, menjadi ‘buah bibir” oleh kaum yang terlahir kemudian)

Dan para Ulama Sufi pun tak segan-segan “melirik” derajatnya di sisih Allah (yang bergelar “Kholilulloh”) dalam Muroqobah mereka .

Terutama di dua jenjeng Muroqobah yaitu: 1) Muroqobah Maqom Ibrahim, dan 2) Muroqobah Mahabbah Shirfah (yaitu muroqobah di Maqom cinta yang tulus murni).

WAL-HÀSHIL! Itulah sekelumit kisah tentang garam, yang sayangnya ketika produksi garam melimpah di sepanjang area : Teluk Jepara, Semat, Tanggul Telare, Bulak Baru, Panggung, Kedung, sampai wilayah selatan; yaitu Demak (Menco) dan sekitarnya, sekali lagi ketika produksi Garam melimpah tidak menjamin adanya pendapatan yang melimpah juga.

Soalnya kita tahu semua, harga garam yang anjlok, dan munculnya “permainan kartel”!*

Oleh : Murtadho Hadi
(Penulis merupakan Pengurus LTN PCNU Jepara) 

Artikel ini telah dibaca 95 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Haul Sultan Hadlirin Mantingan ke-491, Prof KH. Said Aqil Siradj Ingatkan NU sebagai Benteng Akidah Aswaja

19 November 2024 - 02:00 WIB

Langkah Pencegahan Perundungan dan Kekerasan di Sekolah, Dosen PGSD UNISNU Jepara Gelar Workshop

12 November 2024 - 11:46 WIB

Diskusi Pahlawan Jaman Now, Pemdes Tahunan Gandeng Jaringan GUSDURian

10 November 2024 - 20:44 WIB

UNISNU Gelar ECoBESC 2024, Rektor : “Transformasi Ekonomi Digital menawarkan Peluang Besar bagi Generasi Muda”

30 Oktober 2024 - 12:48 WIB

Rawon Ansor Tahunan Serius Perkuat Kaderisasi dan Penguatan Kemandirian Ekonomi Kader

30 Oktober 2024 - 10:21 WIB

Waket Bidang Pengkaderan PC GP Ansor Jepara 2017-2021 Muhammad Jauharuddin saat mengisi idaroh rutinan Rabu Kliwon (Rawon) PAC Ansor Tahunan yang digelar di Gedung NU Desa Tegalsambi, Selasa (29/10/2024).

Hari Santri Nasional 2024, Ini Pesan dan Harapan Rais Syuriah PCNU Hingga Pj Bupati Jepara 

22 Oktober 2024 - 18:51 WIB

Rais Syuriah PCNU Jepara KH Khayatun Abdullah Hadziq menerima tumpeng dari Pj Bupati Jepara H Edy Supriyanta saat resepsi Hari Santri Nasional 2024 yang digelar di Pendopo Kabupaten Jepara, Selasa (22/10/2024).
Trending di Kabar