NUJEPARA.or.id – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jepara berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp528.962.300 untuk warga korban erupsi gunung Semeru. Setengah miliar donasi itu berasal dari warga nahdliyyin dan masyarakat Jepara, yang dikumpulkan melalui Majelis Wakil Cabang dan Badan Otonom NU Jepara, dan beberapa lembaga pendidikan.
Koordinator pengumpulan donasi, Ali Sofwan, melaporkan jumlah donasi tersebut dalam rapat PCNU Jepara bersama Banom dan Lembaga, Selasa (11/01/2022) di gedung NU Jepara. “Dana setengah miliar itu dikumpulkan mulai awal Desember 2021 hingga 10 Januari 2022 melalui posko-posko yang dibentuk oleh MWC dan Banom,” ujar Ali Sofwan, Wakil Ketua PCNU Jepara yang juga dosen FEB UNISNU JEPARA itu.
Setelah menyampaikan laporan hasil pengumpulan donasi, Ali Sofwan menyerahkan seluruh donasi tersebut kepada LAZISNU Jepara. Selanjutnya, pihak LAZISNU Jepara menyerahkannya kepada PCNU Jepara, untuk dapat disalurkan kepada korban erupsi Semeru.
Ketua PCNU Jepara, KH. Charis Rahman, menjelaskan bahwa donasi akan disalurkan bagi masyarakat terdampak erupsi gunung Semeru melalui PCNU Lumajang. “PCNU Jepara akan bekerja sama dengan PCNU Lumajang untuk penyaluran donasi tersebut karena mereka yang lebih paham kebutuhan masyarakat, sehingga donasi akan tepat sasaran,” ujar Kiai Charis. “Kami ucapkan terima kasih atas partisipasi dan kekompokan MWCNU dan Banom dalam penggalangan dana, semoga menjadi amal jariyah dan membawa keberkahan,” imbuhnya.
Donasi akan diprioritaskan untuk perbaikan madrasah dan tempat ibadah yang rusak akibat erupsi Semeru. Rencana, tim PCNU Jepara bersama perwakilan Banom dan Lembaga akan menyalurkan donasi pada Sabtu (15/01/2022) sekaligus melakukan asesmen lokasi yang terdampak erupsi, untuk menentukan sasaran penyaluran donasi. Selain donasi dalam bentuk uang, PCNU Jepara juga akan menyalurkan beberapa bantuan dalam bentuk barang.