Menu

Mode Gelap
Live : Muskercab Ke-3 PCNU Jepara Video Full : Resepsi Peringatan Hari Lahir ke-102 Nahdlatul Ulama Fenomena Minuman Keras di Jepara, Antara Wisata Halal dan Tantangan Regulasi Kisah Hidup Alex Komang, Putra Kiai NU yang Nekat Merantau ke Jakarta Untuk Menjadi Aktor Nama 41 Tokoh yang Dilantik Jadi Pengawas dan Pengurus Yayasan RSU Anugerah Sehat Jepara, Berasal dari Berbagai Latar Belakang

Kabar · 5 Jun 2020 12:04 WIB ·

Lembaga Dakwah Harus Mampu Jadi “Corong” NU


 Lembaga Dakwah Harus Mampu Jadi “Corong” NU Perbesar

nujepara.or.id – Di tengah pandemi Covid-19 Lembaga Dakwah (LD) PCNU Jepara menyelenggarakan silaturahim Idulfitri secara virtual melalui aplikasi zoom. Acara Silaturahim yang bertajuk “Halal Bihalal Kiai Kampung; Dakwah Adem, Masyarakat Ayem” itu diselenggarakan pada Ahad (31/5/2020). Acara dimulai pukul 19.45 WIB-hingga pukul 22.00 WIB.

Kiai Abdul Wahab Saleem selaku ketua LD PCNU Jepara dalam sambutanya mengutarakan, “acara halal bihalal ini sengaja didesain mengangkat tema ‘dakwah adem, masyarakat ayem’ agar panggung dakwah dalam semua bentuknya senantiasa mencontoh dakwah kenabian yang selalu mengedepankan hikmah, mau’idhah hasanah dan mujadalah billati hiya ahsan.

“Dakwah kenabian inilah yang mengantarkan kesuksesan Nabi Muhammad dalam membentuk masyarakat yang tidak hanya shalih tetapi juga ayem,” tutur Kiai Muda yang juga Ketua Program Studi KPI UNISNU Jepara.

KH Muhammad Aji Nugroho, Lc, M.Pd.I, selaku ketua Lembaga Dakwah PWNU Jawa Tengah yang juga hadir dalam acara ini menyampaikan, “Semua pengurus Lembaga Dakwah NU khususnya di Kabupaten Jepara harus mampu menjadi ‘corong’ NU dalam membumikan ajaran Islam ahlussunnah wal jama’ah dengan tetap mengedepankan nilai-nilai tawassuth, tasamuh, tawazun dan ta’adul dalam ber-amar ma’ruf dan ber-nahi munkar.

Acara halal bihalal ini dilanjutkan dengan diskusi virtual yang menghadirkan tiga narasumber, yaitu Dr. KH. Akhirin Ali, M.Ag (Wakil Rektor I UNISNU Jepara), KH. Noor Rohman Fauzan, M.A. (Dekan FDK UNISNU Jepara) dan Dr. KH. A. Barowi, M.Ag (Direktur Pascasarjana UNISNU Jepara). Diskusi virtual ini dipandu oleh Muhammad Makmun Abha selaku pengurus LD PCNU Jepara yang juga dosen UIN Walisongo Semarang.

Hadir dalam halal bihalal online ini seluruh pengurus LDNU Jepara baik di tingkat PCNU maupun MWCNU, pengurus PCNU Jepara dan Banom NU Jepara mulai dari PC Muslimat NU, PC GP Ansor, PC Fatayat NU, hingga PC IPNU-IPPNU Kabupaten Jepara. (az)

Artikel ini telah dibaca 131 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Produsen Miras Jadi Sponsor Event, Pengkhianatan Komitmen Pemberantasan Miras di Jepara

6 Februari 2025 - 20:13 WIB

Fenomena Minuman Keras di Jepara, Antara Wisata Halal dan Tantangan Regulasi

5 Februari 2025 - 22:32 WIB

Munculnya Organisasi Berlabel NU, Aspirasi atau Fragmentasi?

3 Februari 2025 - 17:57 WIB

Kisah Hidup Alex Komang, Putra Kiai NU yang Nekat Merantau ke Jakarta Untuk Menjadi Aktor

30 Januari 2025 - 20:19 WIB

Nama 41 Tokoh yang Dilantik Jadi Pengawas dan Pengurus Yayasan RSU Anugerah Sehat Jepara, Berasal dari Berbagai Latar Belakang

27 Januari 2025 - 21:34 WIB

Isra’ Mi’raj : Relasi Langit dan Bumi

26 Januari 2025 - 23:01 WIB

Trending di Headline