Menu

Mode Gelap
Baznas Jepara Salurkan 400 Paket Sembako untuk Cegah Stunting Cerpen Gus Mus: “Kang Amin” Lakon ‘Sang Naga Samudera’ akan Pentas di Karimunjawa PC ISHARI NU Jepara akan Warnai Festival ‘Todok Telok’ di Karimunjawa dengan Shalawat Romantisnya Hubungan NU dan Ba’alawi di Jepara, Pondasinya Dibangun Keturunan Habib Pengikut Pangeran Diponegoro

Kabar · 13 Jun 2020 14:07 WIB ·

Mahasiswa Unisnu Juara III Lomba Pidato ala Bung Karno


 Mahasiswa Unisnu Juara III Lomba Pidato ala Bung Karno Perbesar

nujepara.or.id – Mahasiswa Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara, Muhammad Emil Hakim Aba berhasil meraih juara III Lomba Pidato ala Bung Karno yang diselenggarakan Pusat Kajian Pancasila Universitas Negeri Padang. Adapun yang memperoleh juara pertama dan kedua adalah Universitas Syah Kuala, Unversitas Negeri Padang. Sedangkan peserta berjumlah 38 mahasiswa se-Indonesia.

Emil mengatakan dirinya mengikuti perlombaan untuk menggaet dan merefleksikan kembali nilai norma serta jati diri Pancasila yang selama ini sudah mulai tergerus dan terhapus oleh zaman. Sehingga mahasiswa semester 2 Prodi Hukum Keluarga Islam (HKI) Fakultas Syariah dan Hukum ini memilih judul “Kita adalah Pancasila, dan Selamanya Pancasila.”

Ketentuan lomba yang diikutinya adalah membuat video yang diupload ke channel youtube kemudian linknya dikirim dalam format pendaftaran. Pendaftaran berakhir 25 Mei 2020 sedangkan penilaian mulai 26 – 30 Mei 2020.

Untuk persiapan lomba dia butuh waktu sepekan untuk mengumpulkan ide dan gagasan. Kemudian perform 1 hari dengan berbagai usaha. Dia juga hampir frustasi karena tak kunjung berhasil dalam pembuatan video yang akan dikirim. Bahkan sampai diulang hampir 20 kali. Namun akhirnya semangatnya kembali ketika dia benar-benar berusaha lagi semaksimal mungkin.

“Awalnya saya merasa pesimis karena yang dihadapi adalah universitas-universitas besar, namun setelah mendapat motivasi dari guru-gurunya akhirnya kembali optimis dan berdoa supaya hasilnya berkah dan manfaat,” doanya.

Satu momen mengharukan ketika Emil pada 31 Mei dihubungi panitia perihal pemberitahuan nominasi pemenang. Pada 1 Juni diumumkan pengumuman pemenang bertepatan Peringatan 75 Tahun Pancasila yang dikemas Webinar dengan kepala BPIP RI Profesor Yudian Wahyudi, Freddy Kalidjernih, Ph.D dan dosen serta civitas akademika Universitas Negeri Padang. (rls)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Cerpen: “Tuak Kang Tarmin dan Dekapan Terakhirnya”

14 Oktober 2024 - 19:48 WIB

KBIH NU Jepara Gelar Manasik Haji Perdana, Ini Pesan Pj Bupati

14 Oktober 2024 - 01:53 WIB

Rais Syuriah PCNU Jepara KH Khayatun Abdullah Hadziq foto dengan Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta di sela-sela kegiatan manasik haji perdana KBIH NU Jepara, Ahad (13/10/2024).

PBNU Instruksikan Nahdliyin Baca Qunut Nazilah, Dorong Pemerintah Stop Genosida Israel ke Palestina

12 Oktober 2024 - 11:56 WIB

ILUSTRASI Doa Qunut Nazilah

Majelis Fulus yang Suka Tarik Fulus

9 Oktober 2024 - 20:03 WIB

Baznas Jepara Salurkan 400 Paket Sembako untuk Cegah Stunting

3 Oktober 2024 - 09:47 WIB

Kegiatan penyerahan bantuan paket sembako untuk pencegahan stunting dari Baznas Jepara kepada warga Sukosono, Jepara.

Cerpen Gus Mus: “Bidadari itu Dibawa Jibril”

21 September 2024 - 10:14 WIB

Trending di Headline