Menu

Mode Gelap
Hari Santri Nasional 2024, Ini Pesan dan Harapan Rais Syuriah PCNU Hingga Pj Bupati Jepara  Baznas Jepara Salurkan 400 Paket Sembako untuk Cegah Stunting Cerpen Gus Mus: “Kang Amin” Lakon ‘Sang Naga Samudera’ akan Pentas di Karimunjawa PC ISHARI NU Jepara akan Warnai Festival ‘Todok Telok’ di Karimunjawa dengan Shalawat

Kabar · 29 Sep 2019 13:45 WIB ·

PMII Jepara Tolak Pasal Kontroversi RKUHP


 PMII Jepara Tolak Pasal Kontroversi RKUHP Perbesar

PMII Jepara gelar aksi damai tolak RKUHP. (Foto: Istimewa)

nujepara.or.id – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jepara mengadakan aksi damai di depan Gedung DPRD Kabupatem Jepara mengenai RKUHP kontroversial, Jum’at (27/9/2019).

Kegiatan dikawal langsung Polres Jepara dari mulai pemberangkatan dari kampus sampai pulang ke kampus Unisnu Jepara.

Aksi damai mahasiswa dengan membawa sejumlah spanduk dan aneka poster dan juga orasi-orasi dari perwakilan mahasiswa tentang penolakan terhadap RKUHP dan RUU KPK terhadap pasal-pasal kontroversial.

Dalam aksi damai juga dihadiri langsung anggota DPRD Jepara Imam Zusdi Ghazali dan KH Nuruddin Amin (Gus Nung) dan juga Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman.

Dalam orasinya Ketua PMII Jepara, Sirojul Munir menyampaikan penolakannya terhadap pasal-pasal kontroversial dalam RKUHP dan menuntut agar DPR RI menguatkan tugas-tugas dan fungsi KPK sebagai lembaga pemberantas korupsi yang independen.

“Mendesak DPRD Kabupaten Jepara untuk menyampaikan tuntutan yang disampaikan kepada DPR RI dalam waktu 2 x 24 jam. Dan juga meminta bukti aspirasi paling lambat 1 Oktober 2019,” tutur Munir.

AKBP Arif Budiman, Kapolres Jepara mempersilakan para mahasiswa menyampaikan aspirasinya di depan Gedung DPRD Jepara melalui aksi demokrasi dengan cara-cara sopan, elegan, dan aksi ini harus bisa berjalan damai tertib, dan aman.

Imam Zusdi Ghazali menyatakan bahwa dirinya setuju dengan apa yang dilakukan oleh mahasiswa dengan menandatangani di atas meterai surat kesepakatan yang disodorkan oleh mahasiswa.

“Saya bertanggung jawab penuh mengenai penyampaian aspirasi mahasiswa ke DPR RI dalam waktu yang disepakati,” tutup Imam. (Misbah)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hari Santri Nasional 2024, Ini Pesan dan Harapan Rais Syuriah PCNU Hingga Pj Bupati Jepara 

22 Oktober 2024 - 18:51 WIB

Rais Syuriah PCNU Jepara KH Khayatun Abdullah Hadziq menerima tumpeng dari Pj Bupati Jepara H Edy Supriyanta saat resepsi Hari Santri Nasional 2024 yang digelar di Pendopo Kabupaten Jepara, Selasa (22/10/2024).

Cerpen: “Tuak Kang Tarmin dan Dekapan Terakhirnya”

14 Oktober 2024 - 19:48 WIB

KBIH NU Jepara Gelar Manasik Haji Perdana, Ini Pesan Pj Bupati

14 Oktober 2024 - 01:53 WIB

Rais Syuriah PCNU Jepara KH Khayatun Abdullah Hadziq foto dengan Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta di sela-sela kegiatan manasik haji perdana KBIH NU Jepara, Ahad (13/10/2024).

PBNU Instruksikan Nahdliyin Baca Qunut Nazilah, Dorong Pemerintah Stop Genosida Israel ke Palestina

12 Oktober 2024 - 11:56 WIB

ILUSTRASI Doa Qunut Nazilah

Majelis Fulus yang Suka Tarik Fulus

9 Oktober 2024 - 20:03 WIB

Baznas Jepara Salurkan 400 Paket Sembako untuk Cegah Stunting

3 Oktober 2024 - 09:47 WIB

Kegiatan penyerahan bantuan paket sembako untuk pencegahan stunting dari Baznas Jepara kepada warga Sukosono, Jepara.
Trending di Kabar