Menu

Mode Gelap
Majelis An-Nahdloh Gus Nasrul, Himpun Kurban dari Luar Daerah Dibagikan di Jepara Angkatan ke-10 PD-PKPNU Resmi Digelar di MWCNU Kalinyamatan Jepara Mantan Rektor UNISNU Dr. Sa’dullah Tutup Usia, Sang Lentera Filsuf Santri Rayakan Harlah ke-79, Muslimat NUYPM NU Cabang Jepara Gelar Gebyar Lomba PAUD dan TPQ Bingung?? Mana Dulu, Aqiqah atau Kurban Dulu, Atau Bersamaan dengan Satu Kambing?

Kabar · 5 Okt 2021 12:08 WIB ·

Video Tiktok Edukasi SMA Walisongo Raih Juara 1 Tingkat Nasional


 Video Tiktok Edukasi SMA Walisongo Raih Juara 1 Tingkat Nasional Perbesar

Tim Dewan Kerja Pramuka dan Pengurus OSIS SMA Walisongo. (Foto: Istimewa)

nujepara.or.id – Prestasi membanggakan diraih SMA Walisongo Pecangaan Jepara. Sekolah menengah tingkat atas yang bernaung di bawah Yayasan Walisongo Pecangaan berhasil menjadi juara 1 Lomba Kreasi SMA sederajat tingkat nasional cabang Video Tiktok Edukasi yang diselenggarakan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual tersebut diikuti puluhan peserta dari berbagai SMA dan berlangsung Ahad (26/9). Sedangkan pengumuman lomba dilaksanakan Sabtu (2/10).

Pembimbing lomba Ulin Nuha mengatakan peserta didik yang mengikuti lomba merupakan tim dewan kerja Pramuka dan pengurus OSIS.

Dikatakan, untuk mengikuti lomba pihaknya mempersiapkan selama satu minggu. “Melalui lomba ini kami ingin berbagi informasi dan edukasi sekaligus menyampaikan pesan bahwa media sosial harus dimanfaatkan untuk menyebarkan hal-hal positif dan bukan sebaliknya membagikan hal negatif dan berita bohong,” katanya.

Selain itu kata Ulin bagian dari ikhtiar sekolah tetap berprestasi di tengah pandemi. Perlu diketahui, selama Pandemi SMA Walisongo tetap mendampingi kegiatan ekstrakurikuler dengan mematuhi protokol kesehatan ketat. “Bidang olahraga seperti voli, futsal, pencak silat. Untuk bidang seni seperti tari, teater serta pramuka,” tambahnya.

Flyer ucapan selamat. (Dok. SMA Walisongo)

Dalam kurun tahun 2021 masih dikemukakan Ulin beberapa prestasi yang diraih peserta didik di antaranya Juara 2 Lomba Senam Kreasi Tingkat Kabupaten (Dewan Kerja Cabang Pramuka Kabupaten Jepara), Juara 2 Lomba Kreasi Video Tiktok Challenge Tingkat Kabupaten (Dewan Kerja Cabang Pramuka Kabupaten Jepara).

Juara Favorit 1 Lomba Video Tiktok HUT RI ke 76 Tingkat Nasional (Universitas Tanjungpura Pontianak), dan Juara 3 Lomba Vlog Pariwisata Jepara Tingkat Kabupaten (KMJS UPGRIS Semarang).

“Prestasi-prestasi tersebut tidak lain karena kami inten mendampingi peserta didik,” sambungnya.

Kepala SMA Walisongo Budi Ismail menyatakan dengan mengikuti aneka perlombaan pihaknya ingin memberikan ruang bagi peserta didik berkarya dan berprestasi sesuai kompetensinya.

“Adapun tujuan lain adalah siswa mampu mengikuti perkembangan zaman seperti sekarang ini,” pungkasnya. (sm)

Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Majelis An-Nahdloh Gus Nasrul, Himpun Kurban dari Luar Daerah Dibagikan di Jepara

12 Juni 2025 - 09:54 WIB

Suasana penyembelihan hewan kurban Iduladha 1446 H di Majelis An-Nahdhoh Balekambang Jepara.

Angkatan ke-10 PD-PKPNU Resmi Digelar di MWCNU Kalinyamatan Jepara

12 Juni 2025 - 09:27 WIB

Jajaran PCNU Jepara, MWC NU Kalinyamatan foto bersama dengan instruktur di sela-sela kegiatan PD-PKPNU angkatan ke-10 yang digelar akhir Mei lalu di Kalinyamatan.

Mantan Rektor UNISNU Dr. Sa’dullah Tutup Usia, Sang Lentera Filsuf Santri

2 Juni 2025 - 15:58 WIB

Rayakan Harlah ke-79, Muslimat NUYPM NU Cabang Jepara Gelar Gebyar Lomba PAUD dan TPQ

1 Juni 2025 - 12:15 WIB

Salah seorang peserta lomba vocal anak Muslimat NU menunjukkan kemampuan terbaiknya saat kegiatan Lomba PAUD dan TPQ yang digelar YPMNU Cabang Jepara, Sabtu (31/5/2025).

PBNU Luncurkan Aplikasi Digdaya Kepengurusan, Kini Lebih Modern

31 Mei 2025 - 12:17 WIB

Pengurus Ranting NU Lebak Resmi Dilantik, Komitmen Khidmah lanjutkan Perjuangan

27 Mei 2025 - 22:20 WIB

Trending di Kabar