Menu

Mode Gelap
Reuni Majelis Alumni IPNU-IPPNU Nalumsari: Menjaga Spirit Santri untuk Kemajuan Jepara Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun UNISNU Jepara Gelar Halalbihalal 2025: Ajang Silaturahmi dan Ruang Aspirasi untuk Kemajuan Kampus Solusi Praktis Bayar Zakat Fitrah via Online, Begini Penjelasannya

Kabar · 28 Feb 2019 06:55 WIB ·

Jelang Pemilu, Polres Ajak Takmir Masjid Jaga Kondusifitas


 Jelang Pemilu, Polres Ajak Takmir Masjid Jaga Kondusifitas Perbesar

Dalam pesta demokrasi Pemilu, pasti ada perbedaan pilihan. Namun semua harus tetap mengutamakan kerukunan umat dan persatuan bangsa.  Keanekaragaman di masyarakat adalah sebuah kekayaan bangsa, dan kemajemukan ini menjadi milik negara yang harus bisa jaga bersama.

Pernyataan itu disampaikan oleh Kapolres Jepara, AKBP Arif Budiman saat bertemu dengan tokoh agama, ulama dan para takmir masjid se-Kabupaten Jepara, di Aula Mapolres Jepara, Rabu (27/02/2019). Kegiatan ini digelar Polres Jepara, untuk menjalin silahturahmi, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu 2019.

Menurut Arif Budiman, memanasnya suhu politik yang terjadi saat ini harus dapat didinginkan. Proses ini bisa dilakukan dengan bantuan dan peran dari tokoh agama,  ulama serta para takmir masjid se-Kabupaten Jepara.

Mereka semua akan sangat diandalkan Polri dalam membantu mendinginkan suhu politik ini. “Dalam kesempatan ini, kami tentu saja mengajak kepada semua yangg hadir untuk ikut menjaga tempat ibadah agar tidak disalahgunakan atau dimanfaatkan  pihak tertentu dalam kegiatan politik praktis. Ini penting untuk menjaga kondusifitas daerah,” ujarnya sebagaimana dikutip murianews.com.

Dalam acara tersebut juga hadir, Ketua MUI (Majelis Ulama Indonesia) H. Mashudi, Ketua PD Muhamdiyah Jepara KH. Fahrurrozi, Ketua Takmir Masjid Kabupaten Jepara, KH Abdul Manan dan perwakilan takmir masjid sebanyak kurang lebih 196 ustaz/kiai. Kepada mereka yang hadir Kapolres Jepara meminta dapat bekerja sama.

Ketua MUI Jepara, H Mashudi mengajak semua pihak untuk bisa saling menjaga dalam mewujudkan kerukunan umat. Tokoh yang satu ini menyampaikan ajakannya melalui puisi dan pantun yang dibawakannya di hadapan hadirin.

Mashudi juga membacakan ikrar bersama tentang komitmen bersama menjaga tempat ibadah di Jepara untuk tidak digunakan kegiatan politik praktis.

Sedangkan Ketua PD Muhamadiyah Jepara, KH. Fahrrurozi menyatakan betapa indah dan sejuknya apabila tempat ibadah digunakan untuk kegiatan hablum minan nas dan hablum minallah. Ia menyebut, semua masjid yang dibangun Muhamadiyah tidak hanya digunakan untuk internal Muhamadiyah saja, namun juga dapat digunakan untuk umat Islam lainnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Takmir Masjid Kabupaten Jepara, KH Abdul Manan menyatakan, semua pihak sudah menyatakan ikrar untuk menjauhkan politik praktis dari tempat ibadah. Keputusan ini harus dilaksanakan semua pihak. “Kecuali tentu saja untuk kegiatan politik kebangsaan. Tetap diperbolehkan dan malah harus dilakukan,” pungkasnya. (budi/ed)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Reuni Majelis Alumni IPNU-IPPNU Nalumsari: Menjaga Spirit Santri untuk Kemajuan Jepara

21 April 2025 - 11:19 WIB

Majelis Alumni IPNU-IPPNU Kecamatan Nalumsari foto bersama di sela-sela kegiatan Reuni dan Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Minggu (20/4/2025)

Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin

14 April 2025 - 23:08 WIB

Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin

Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun

14 April 2025 - 22:57 WIB

Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun

UNISNU Jepara Gelar Halalbihalal 2025: Ajang Silaturahmi dan Ruang Aspirasi untuk Kemajuan Kampus

13 April 2025 - 07:12 WIB

Halalbihalal Idulfitri 1446 H di Auditorium Unisnu Jepara

Solusi Praktis Bayar Zakat Fitrah via Online, Begini Penjelasannya

30 Maret 2025 - 10:06 WIB

Zakat Fitrah di Era Digital: Bolehkah Membayar Secara Online?

29 Maret 2025 - 10:55 WIB

Trending di Bahtsul Masail