Menu

Mode Gelap
Pesan dari Bandungharjo untuk Jepara: Pertebal Cinta Tanah Air Lewat Kirab Merah Putih, Malam Hari Langitkan Doa untuk Bangsa Bersama Habib Umar Muthohar dan Gus Muwafiq Lakpesdam PCNU Gandeng UNISNU Lakukan Riset Dampak Industrialisasi di Jepara Koreksi Master Kalender 2024, Lembaga Falakiyah NU Jepara Pastikan Sesuai Perhitungan Siswi MA Nahdlatul Ulama Tengguli Sabet Harapan 2 Ajang Lomba Esai Se-Jateng dan DIY Garam : “Misi Suci” Yang Sering Terkapitalisasi!

Kabar · 23 Jun 2019 11:21 WIB ·

Kiai Said: Generasi NU Harus Rajin Baca Alqur’an


 Kiai Said: Generasi NU Harus Rajin Baca Alqur’an Perbesar

Ketua Umum PBNU, Kiai Said Aqil Siraj saat memberikan mauidlah di Yayasan Hadziqiyah Nalumsari Jepara.

nujepara.or.id – Ketua Umum PBNU, KH Said Agil Siradj terkejut. Karena tak menduga akan dapat surprise di hari kelahirannya. Surprise itu ia terima saat hadir memberikan mauidlah hasanah dalam rangka akhirus sanah Yayasan Hadziqiyah Nalumsari Jepara yang dipimpin Ketua PCNU Jepara, KH Hayatun Abdullah Handiq pada Jumat (21/6/2019).

Dalam mauidlahnya Kiai Said menyampaikan, yang pertama orang NU, generasi NU harus rajin membaca alqur’an. Kenapa? Di zaman Nabi menjelaskan sayydina Umar masuk islam karena mendengar adiknya membaca alqur’an.

Demikian juga di Nusantara. Prabu Siliwangi yang hendak menyerang islam membatalkan niatnya karena jatuh cinta pada Subanglarang yang sedang membaca Alqur’an.

Lalu oleh kiai Hasanudin atau Syekh Qurok–ulama ber ras tionghoa penyebar islam pertama di Sunda, niat Prabu Siliwangi memperistri Subanglarang disetujui dengan syarat sang prabu membaca syahadat. Dan dari perkawinan mereka lahirlah pangeran Kian Santang yang akhirnya dikenal dengan nama Sunan Rahmat suci yang menyebarkan islam di daerah Pasundan.

Kedua, seperti yang nabi lakukan kepada sahabat-sahabatnya yaitu dengan membekali akhlak. Demikian juga dengan orang NU juga harus berakhlaq yang baik mempunyai prinsip. Tidak bisa dipengaruhi oleh hal-hal yang buruk. “Orang NU juga harus begitu,” tandasnya.

Selanjutnya orang NU juga harus berilmu dan mempunyai skill. Dirinya mencontohkan Rasul memerintahkan agar sahabat Zaid untuk mempelajari bahasa Ibrani. Agar tidak ditipu orang yahudi. “Ke depan perekonomian dunia akan dikuasai china, oleh sebab itu wong NU juga harus bisa bahasa mereka.”

Kiai Said juga mengingatkan akan bahaya perkembangan zaman di mana saat ini sedang terjadi revolusi industri 4.0. Di mana arus informasi yang begitu cepat beredar, khususnya melalui medsos. Padahal belum jelas kebenarannya. Banyak berita bohong beredar. Padahal hal ini sudah diingatkan oleh alqur’an. Medsos juga bisa menghancurkan tali silaturrahmi. Bahkan dalam keluarga sendiri sudah jarang ibu mengelus kepala anaknya tapi lebih banyak ngelus-ngelus hape.

Yang terakhir Kiai Said menyampaikan setelah Rasul menggembleng sahabat-sahabatnya dengan alqur’an, akhlaq, ilmu terakhir Rasul mengajari kearifan atau hikmah. Kearifan ini letaknya ada di hati. Kearifan ini dimiliki oleh orang-orang saleh yang suci hatinya. (munif)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW, sebagai Ajang Kreativitas Kader IPNU-IPPNU Petekeyan

22 September 2023 - 10:11 WIB

Catatan Silaturahmi PCNU-MWCNU-PBNU Se-Eks Karisidenan Pati bersama KH Yahya Cholil Staquf

22 September 2023 - 01:17 WIB

Haul Sayyid Muhammad bin Syekh bin Abdurrahman bin Yahya, alias Mbah Daeng

22 September 2023 - 00:29 WIB

Ketua Lakpesdam PCNU Jepara, Terpilih Jadi Anggota Dewan Pendidikan Provinsi Jawa Tengah

19 September 2023 - 08:16 WIB

Pesan dari Bandungharjo untuk Jepara: Pertebal Cinta Tanah Air Lewat Kirab Merah Putih, Malam Hari Langitkan Doa untuk Bangsa Bersama Habib Umar Muthohar dan Gus Muwafiq

8 September 2023 - 01:54 WIB

Mas Wiwit dan Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Husnur Rofiq menyapa warga saat Kirab Merah Putih di Desa Bandungharjo, Donorojo, Jepara, Kamis (7/9/2023).

Habib Lutfi Bersama Mas Wiwit dan Ribuan Warga Kirab Merah Putih Sejauh 4 Km, Ada Ribuan Doorprize

5 September 2023 - 01:29 WIB

Flier Kirab Merah Putih dan pengajian umum yang bakal dihadiri Habib Luthfi, Habib Umar Muthohar dan ribuan warga yang diprakarsai Mas Wiwit, panggilan akrab Witiarso Utomo.
Trending di Hujjah Aswaja
%d blogger menyukai ini: