nujepara.or.id – Sekitar 100an kader Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) se-Kecamatan Nalumsari ikuti acara rutin Ngaji Aswaja. Kegiatan rutin bergilir yang digelar setiap hari ahad di pekan pertama tiap bulan itu, bertempat di komisariat IPNU-IPPNU MTs Mazroatul Ulum, Desa Pringtulis (3/12/2023).
Ketua PAC IPNU Nalumsari, Bahtiar Lanang menyampaikan dalam sambutannya bahwa Ngaji Aswaja sebagai program unggulan ditargetkan adanya hubungan baik dengan tokoh-tokoh ulama di setiap ranting. Pada kesempatan bulan Desember ini, pengisi pembacaan kitab salaf atau kitab kuning adalah Ustadz Abdul Hafidz, yang merupakan salah satu mantan ketua IPNU Pringtulis periode 2003-2005.
Abdul Hafidz sendiri adalah alumni dari Pesantren Tegalrejo Magelang, yang dalam Ngaji Aswaja PAC IPNU-IPPNU menekankan pentingnya hidup berjamaah serta semangat belajar terus menerus.