Menu

Mode Gelap
Reuni Majelis Alumni IPNU-IPPNU Nalumsari: Menjaga Spirit Santri untuk Kemajuan Jepara Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun UNISNU Jepara Gelar Halalbihalal 2025: Ajang Silaturahmi dan Ruang Aspirasi untuk Kemajuan Kampus Solusi Praktis Bayar Zakat Fitrah via Online, Begini Penjelasannya

Kabar · 2 Jun 2023 15:17 WIB ·

Satukan Komando, Satkoryon Banser Nalumsari Kumpulkan Para Komandan


 Satukan Komando, Satkoryon Banser Nalumsari Kumpulkan Para Komandan Perbesar

nujepara.or.id – Sebanyak 17 komandan Satuan Koordinasi Kelompok (Satkorkel) se-Kecamatan Nalumsari berkumpul di rumah Kasatkoryon, Sahabat Syaifudin, pada malam Rabu, 30 Mei 2023.

Acara yang diinisiasi pengurus baru Satkoryon Nalumsari itu, dimaksudkan untuk meneguhkan kesatuan komando. Baik komando garis-garis program kerja, pengaturan administrasi keBANSERan, dan sosialisasi pelatihan dalam rentang triwulan ke depan.

“Agenda terdekat seluruh Satkorkel adalah ikut pengukuhan kepengurusan Satkoryon di akhir pekan ini, sekaligus rapat kerja PAC Ansor Nalumsari bersama seluruh anggota Banser”, tutur Syaifudin selaku Kasatkoryon Nalumsari.

Dalam acara yang bersamaan dengan Kopdar Rutin Banser itu, disampaikan juga penjadwalan sejumlah pelatihan untuk kader-kader Banser. Pertama, DIKLATSAR akan diadakan sekitar 21-23 Juli serentak di Pakis Aji. Kedua, SUSBALAN akan diadakan pada akhir Agustus. Ketiga, seleksi Protokoler dan Provost yang diadakan Satkorcab.

Sebagai organisasi satu komando, diharapkan adanya jadwal kegiatan triwulan serta rangkaian program eksternal di lingkup Kecamatan Nalumsari dapat diperhatikan. “Bagaimanapun kondisinya, Satkorkel dan Satkoryon harus selalu berkomunikasi dan berinteraksi. Siapa, kapan, dan dimanapun ada kegiatan, maka harus tetap dilaporkan pada komandan yang lebih tinggi” tambah mantan Kasatkoryon Nalumsari periode 2014-2017, Zaenal Anwari.

(Shofa)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Reuni Majelis Alumni IPNU-IPPNU Nalumsari: Menjaga Spirit Santri untuk Kemajuan Jepara

21 April 2025 - 11:19 WIB

Majelis Alumni IPNU-IPPNU Kecamatan Nalumsari foto bersama di sela-sela kegiatan Reuni dan Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Minggu (20/4/2025)

Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin

14 April 2025 - 23:08 WIB

Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin

Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun

14 April 2025 - 22:57 WIB

Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun

UNISNU Jepara Gelar Halalbihalal 2025: Ajang Silaturahmi dan Ruang Aspirasi untuk Kemajuan Kampus

13 April 2025 - 07:12 WIB

Halalbihalal Idulfitri 1446 H di Auditorium Unisnu Jepara

Solusi Praktis Bayar Zakat Fitrah via Online, Begini Penjelasannya

30 Maret 2025 - 10:06 WIB

Zakat Fitrah di Era Digital: Bolehkah Membayar Secara Online?

29 Maret 2025 - 10:55 WIB

Trending di Bahtsul Masail