Menu

Mode Gelap
Reuni Majelis Alumni IPNU-IPPNU Nalumsari: Menjaga Spirit Santri untuk Kemajuan Jepara Bupati Jepara Apresiasi Peluncuran Ruko MWC NU Batealit, Diproyeksikan Sokong Kemandirian Ekonomi Warga Nahdliyin Halal Bihalal Bersama NU, Muhammadiyah, Tokoh Lintas Agama dan Pemkab Jepara, Ini Pesan Rais Syuriah Gus Yatun UNISNU Jepara Gelar Halalbihalal 2025: Ajang Silaturahmi dan Ruang Aspirasi untuk Kemajuan Kampus Solusi Praktis Bayar Zakat Fitrah via Online, Begini Penjelasannya

Hujjah Aswaja · 4 Des 2023 09:42 WIB ·

Trend Aklamasi, Yulianto Lanjutkan Estafet Ketua Ranting GP Ansor Ngetuk Nalumsari


 Trend Aklamasi, Yulianto Lanjutkan Estafet Ketua Ranting GP Ansor Ngetuk Nalumsari Perbesar

Sekitar 50 kader GP Ansor Desa Ngetuk Kecamatan Nalumsari secara aklamasi memilih Yulianto sebagai ketua ranting untuk periode 2023-2025. Trend aklamasi seolah telah menjadi tradisi dalam rapat anggota yang diselenggarakan di Mushola Nurul Falah Desa Ngetuk, Ahad (3/12/2023).

Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Nalumsari, M Kharis memimpin langsung rapat anggota. Turut hadir dari jajaran PAC GP Ansor adalah Wakil Ketua bidang ekonomi dan sosial budaya, Nur Fadheli, yang memimpin laporan pertanggungjawaban dari sahabat Nor Khasan. Laporan pertanggung jawaban (LPJ) diterima oleh seluruh peserta rapat anggota. Dalam acara rapat anggota tersebut dihadiri oleh kepala desa Ngetuk, ketua Forum Kesehatan Desa (FKD), dan sejumlah mantan ketua GP Ansor Desa Ngetuk.

Farullidayano selaku Kepala Desa Ngetuk sekaligus kader GP Ansor yang masuk sebagai salah satu jajaran pengurus PC GP Ansor Jepara menyampaikan pentingnya soliditas kaum muda yang diwakili oleh GP Ansor. Generasi muda menjadi komponen sangat penting dalam pembangunan masyarakat dan pembangunan desa sehingga diperlukan sinergi antara pengurus GP Ansor ke depan dengan pemerintahan desa.

“Marilah kita bersama-sama bersinergi menjaga dan mengembangkan NU di masyarakat,” katanya.

Artikel ini telah dibaca 79 kali

Baca Lainnya

RA. Kartini : “Ada” Tapi Masih Terlihat Dari Lubang Kecil

20 April 2025 - 13:14 WIB

R.A Kartini Jepara mengajar di Belakang Pendopo Kabupaten Jepara. (Museum R.A Kartini)

Syair Para Pendiri Nahdlatul Ulama (NU)

27 Januari 2025 - 11:52 WIB

Tanggap Bencana, PCNU Jepara Gelar Rakor, Jalin Sinergi dengan Pemerintah dan Elemen Lainnya

9 Desember 2024 - 22:41 WIB

Semangat Kepahlawanan dan Jiwa Altruisme Sosial

8 November 2024 - 15:47 WIB

MWC NU Tahunan Serukan Jaga Kondusifitas Selama Pilkada

2 November 2024 - 13:32 WIB

YPMNU Jepara Adakan Simulasi Manasik Haji

1 November 2024 - 20:32 WIB

Trending di Hujjah Aswaja