Menu

Mode Gelap
Bahtsul Masail Tingkat Mahasiswa Se-Jawa Tengah digelar di UNISNU, Soroti Kontroversi Terkait Hukum dan Politik Aliansi Santri Jepara Desak Komdigi dan KPI Cabut Izin Trans7, Buntut Tayangan yang Lecehkan Pesantren Visiting Lecturer di Negeri Tirai Bambu, Aprilia Wakili UNISNU Jepara Kenalkan Wisata Bahari Indonesia Dosen UNISNU Jepara Raih Gelar Doktor, Usung Akuntabilitas Keuangan Berlandaskan Pemikiran Al-Farabi PPG UNISNU Gelar Bimtek Uji Kompetensi Penguji, Warek 3: Profesional dan Kualitas Guru Harus Kita Tingkatkan

Kabar · 5 Feb 2021 03:32 WIB ·

Unisnu Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Dorang Nalumsari


 Unisnu Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Dorang Nalumsari Perbesar

Dosen dan karyawan Fakultas Saintek Unisnu salurkan bantuan untuk korban banjir Dorang.

nujepara.or.id – Hujan deras beberapa hari terakhir yang mengguyur Jepara mengakibatkan banjir di beberapa wilayah di Kabupaten Jepara, salah satunya di Desa Dorang, Kecamatan Nalumsari. Menanggapi bencana yang terjadi di desa dorang, dosen dan karyawan fakultas sains dan teknologi Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara berinisiatif meninjau langsung lokasi yang terdampak banjir di Desa Dorang, Rabu (3/2/2021).

Tujuh dosen dan satu karyawan fakultas sains dan teknologi Unisnu berinisiatif untuk turun ke lapangan  dan membantu korban banjir di desa Dorang. Dalam kesempatan tersebut, Fakultas Sains dan Teknologi Unisnu Jepara menyerahkan bantuan beberupa 600 nasi bungkus dan 10 kotak air mineral kepada para pengungsi. Bantuan diserahkan langsung di Posko Siaga GP Ansor Jepara yang turut memantau dan mendistribusikan logistik untuk korban yang ada di lokasi banjir.

“Fakultas Sains dan Teknologi telah membudayakan dosen dan karyawannya untuk peduli terhadap sesama, khususnya masyarakat yang terkena dampak dari bencana. Sudah menjadi komitmen bagi kami untuk berbuat yang terbaik, untuk kegiatan sosial masyarakat, kita harus selalu tanggap dan perhatian, terutama kepada lingkungan serta masyarakat sekitar,” ujar Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Ir. Gun Sudiryanto, M.M. yang juga turut mendistribusikan bantuan.

Lebih lanjut Ir. Gun Sudiryanto, M.M.  berterimakasih kepada dosen dan karyawan Fakultas Sains dan Teknologi, “Apresiasi saya berikan kepada dosen dan karyawan, yang dengan ikhlas menyisihkan rizkinya untuk kegiatan ini. Do’a kami semoga banjir segera surut dan masyarakat bisa memulai kembali aktivitas normal. Dan yang terakhir, kami bangga membawa nama Unisnu Jepara,” pungkasnya.

Bencana banjir yang menerjang Desa Dorang, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara berasal dari meluapnya Sungai Serang Welahan Drainase (SWD). Ketinggian air sekitar setengah sampai satu meter dan merendam ratusan rumah, 150 hektar sawah, dan 1004 KK terdampak. (dm)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

YPMNU Jepara Gelar Simulasi Manasik Haji, Peringati Hari Santri dan Sumpah Pemuda

3 November 2025 - 10:14 WIB

manasik haji YPMNU Jepara

Bahtsul Masail Tingkat Mahasiswa Se-Jawa Tengah digelar di UNISNU, Soroti Kontroversi Terkait Hukum dan Politik

17 Oktober 2025 - 10:16 WIB

Aliansi Santri Jepara Desak Komdigi dan KPI Cabut Izin Trans7, Buntut Tayangan yang Lecehkan Pesantren

16 Oktober 2025 - 16:05 WIB

JADWAL Hari Santri Nasional 2025 di Jepara, Ada Muktamar Ilmu, Tanam Mangrove Hingga Santri Award

9 Oktober 2025 - 09:33 WIB

Ini Agenda Hari Santri Nasional di Desa Tahunan yang Wajib Kamu Ketahui

9 Oktober 2025 - 09:07 WIB

Visiting Lecturer di Negeri Tirai Bambu, Aprilia Wakili UNISNU Jepara Kenalkan Wisata Bahari Indonesia

25 September 2025 - 15:27 WIB

Trending di Kabar