Menu

Mode Gelap
Ribuan Warga Ikuti Sepeda Santai Harlah NU ke-102 di Desa Bulungan Live : Muskercab Ke-3 PCNU Jepara Video Full : Resepsi Peringatan Hari Lahir ke-102 Nahdlatul Ulama Fenomena Minuman Keras di Jepara, Antara Wisata Halal dan Tantangan Regulasi Kisah Hidup Alex Komang, Putra Kiai NU yang Nekat Merantau ke Jakarta Untuk Menjadi Aktor

Kabar · 18 Agu 2020 15:31 WIB ·

LTN NU Jepara Ajak Kembangkan Potensi Menulis


 LTN NU Jepara Ajak Kembangkan Potensi Menulis Perbesar

nujepara.or.id – Program kerja LTN PCNU Jepara kembali dilaksanakan dengan kegiatan  virtual yang bertajuk Sinau Nulis Bareng LTN NU Jepara. Dalam kegiatan yang dimoderatori Azaz Riyadi tersebut menghadirkan dua narasumber. Yakni Ketua LTN PCNU Jepara, Syaiful Mustaqim serta Pemimpin Redaksi Jawa Pos Radar Kudus, M. Zainal Abidin.

Meski dalam suasana pandemi program tetap dilaksanakan meski via online. Tim Jurnalistik Balekambang menjadi salah satu partisipan acara. Diharapkan seluruh peserta  yang mengikuti seminar mendapatkan pengalaman dan menambah pengetahuan tentang menulis. Pada  umumnya menulis hanyalah  menuangkan  sebuah ide gagasan seseorang. Namun pada hakikatnya menulis adalah sebuah kebutuhan.

Ketua LTN PCNU Jepara, Syaiful Mustaqim mengatakan menulis dapat digunakan sebagai sarana aktualisasi diri dan pengembangan diri. “Maka dari itu seseorang harus memaksakan dirinya untuk menulis meskipun dimulai dari hal yang kecil,” katanya.

Mustaqim dalam kesempatan itu memberikan masukan tentang memulai langkah yang harus ditempuh untuk menjadi seorang jurnalis. Salah satunya dengan memperbanyak membaca buku, perkaya informasi dan peka terhadap lingkungan.

Di akhir paparannya, Kontributor NU Online tersebut mengutip quote dari Pramoedya Ananta Toer, “Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis ia akan hilang di dalam masyarakat dan sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.”

Sekretaris LTN PCNU sekaligus moderator, Azaz Riyadi berharap kepada  peserta agar tetap istiqamah dalam menulis dan menjadi regenerasi yang andal dalam dunia jurnalis.

Seluruh peserta akan diberikan sertifikat. Tiga Peserta aktif dan pengirim berita terbaik akan diberikan doorprize dari pengurus LTN PCNU Jepara. (Adis)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ribuan Warga Ikuti Sepeda Santai Harlah NU ke-102 di Desa Bulungan

9 Februari 2025 - 18:37 WIB

Produsen Miras Jadi Sponsor Event, Pengkhianatan Komitmen Pemberantasan Miras di Jepara

6 Februari 2025 - 20:13 WIB

Fenomena Minuman Keras di Jepara, Antara Wisata Halal dan Tantangan Regulasi

5 Februari 2025 - 22:32 WIB

Munculnya Organisasi Berlabel NU, Aspirasi atau Fragmentasi?

3 Februari 2025 - 17:57 WIB

Kisah Hidup Alex Komang, Putra Kiai NU yang Nekat Merantau ke Jakarta Untuk Menjadi Aktor

30 Januari 2025 - 20:19 WIB

Nama 41 Tokoh yang Dilantik Jadi Pengawas dan Pengurus Yayasan RSU Anugerah Sehat Jepara, Berasal dari Berbagai Latar Belakang

27 Januari 2025 - 21:34 WIB

Trending di Kabar